Pengaruh Promosi Kesehatan Tentang Risiko Cedera Kepala Terhadap Pengetahuan Remaja Dalam Menggunakan Helm Sepeda Motor Di SMAN 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman
Kata Kunci:
Pengetahuan, Promosi KesehatanAbstrak
Kecelakaan lalu lintas menewaskan hampir 1,2 juta jiwa di seluruh dunia dan menyebabkan cedera sekitar 6 juta orang setiap tahunnya. Jumlah korban Kecelakaan Lalu Lintas berdasarkan usia terbanyak pada usia produktif terutama rentang usia 16-30 tahun. Upaya efektif mengurangi angka kematian remaja yang diakibatkan karena Kecelakaan Lalu Lintas salah satunya dengan menggunakan helm sepeda motor. Minimnya informasi dan upaya publikasi bahwa sangat penting menggunakan helm sepeda motor, terlebih karena cedera kepala merupakan hal yang paling cepat dalam menyebabkan kematian. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Pengaruh Promosi Kesehatan Tentang Risiko Cedera Kepala Terhadap Pengetahuan Remaja Dalam Menggunakan Helm Sepeda Motor Di SMAN 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. Desain penelitian ini adalah pra eksperimen one group pra-post test design dengan jumlah sampel 25 orang. Lalu data diproses melalui komputerisasi dengan langkah-langkah editing, coding, entry dan cleaning. Diketahui rata-rata pengetahuan sebelum intervensi 65,33 dan setelah intervensi 86,42. Dari hasil uji statistik pada pengetahuan didapatkan nilai t 5,72 dan P value = 0,000 < α (0,05). Disimpulkan bahwa terdapat pengaruh promosi kesehatan tentang risiko cedera kepala terhadap pengetahuan remaja dalam menggunakan helm sepeda motor di SMAN 1 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. Demikian diharapkan bagi pelayanan kesehatan dan pihak sekolah untuk lebih meningkatkan upaya promotif dalam mempublikasikan safety riding pada siswa-siswi.